Kamis, 20 Agustus 2009

USS George Washington Semarakan HUT RI Ke 64

Kapal induk Amerika Serikat (AS), USS George Washington, ikut menyemarakkan "event" internasional Sail Bunaken, di Teluk Manado, Sulawesi Utara (Sulut). Dalam parade kapal perang yang diadakan dalam rangkaian Hari Proklamasi Kemerdekaan ke-64 Republik Indonesia itu, USS George Washington menjadi primadona karena kedigdayaannya. Bahkan, untuk suksesnya parade, Teluk Manado disterilkan dari lalu lintas pelayaran. USS George Washington menjadi primadona karena kapal perang itu merupakan "benteng bergerak" yang dapat menjangkau seluruh pelosok dunia dengan persenjataan mutakhirnya. Kapal ini juga laksana kota di lautan, sebab di dalam kapal setinggi 76 meter itu ada lebih dari 5000 jiwa manusia. Kapal tediri dari tiga lantai untuk menyimpan pesawat bila sedang tidak dipakai, atau sedang dalam perbaikan. Landasan kapal induk kelas USS George Washington, hanya sekitar 77 meter yang berada di areal dek kapal seluas 333 x 77 meter persegi. (BeritaDaerah.com)

Berbagai fasilitas, layaknya kota juga ada di kapal itu, seperti bar, toko, barber shop, restoran, laundry, sehingga awaknya hidup laksana di daratan. Seorang asing bisa kesasar bila pertama kali berada di sana, karena luasnya kapal.







Sumber Gambar :


http://farm3.static.flickr.com/2041/2987519508_a36df1f753.jpg
http://www.historycommons.org/events-images/a276_uss_george_washington_2050081722-17760.jpg

Tidak ada komentar:

Posting Komentar